Makanan Sederhana yang Tidak Boleh Dilewatkan Ketika ke Sanur

Lumpia Sanur
Dalam melakukan perjalanan wisata , hal yang dapat dinikmati selain keindahan alam dan atraksi yang ditawarkan adalah berburu makanan. Begitu juga dengan wisata di daerah Sanur, ada banyak jenis makanan dan tida boleh dilewatkan untuk dinikmati.
Sanur merupakan daerah wisata yang terletak di bagian timur Denpasar . Daerah ini menawarkan keindahan pantai. Menikmati keindahan matahari terbit adalah keunggulan dari destinasi wisata Sanur.
Sanur juga merupakan lokasi penyebrangan untuk menuju ke pulau Nusa Penida dan Nusa Lembongan. Daerah di luar pulau Bali yang masih bagian dari Bali. Destinasi wisata ini juga tidak kalah indah di bandingkan areal destinasi wisata lainnya.
Bagi pemburu kuliner, destinasi Sanur banyak menawarkan keragaman jenis makanan yang siap untuk disantap. Baik itu olahan dengan cita rasa lokal maupun olahan dari luar negeri.
Makanan laut tentu saja tidak akan ketinggalan untuk ditawarkan kepada pengunjung. Salah satu tempat makan yang paling terkenal dengan olahan sup kepala ikannya adalah Mak Beng, yang berlokasi di pantai Matahari Terbit.
Read more info "Makanan Sederhana yang Tidak Boleh Dilewatkan Ketika ke Sanur" on the next page :
Editor :Mei Friandy Bangun
Source : Visit Bali.id